-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

gambar pantai

Iklan

Indeks Berita

Festival Kampung Petualang Buluh, Kegiatan Lokal Bernuansa Nasional

Saturday 16 December 2023 | 12/16/2023 05:28:00 am WIB | 0 Views Last Updated 2023-12-16T12:28:52Z


Pandeglang, InfoBanten.com – Kegiatan Festival Kampung Petualangan Buluh baru pertama kali ini diselenggarakan, pada Sabtu (16/12/2023) di Kampung Buluh Desa Cijaralang Kecamatan Cimanggu Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten.


Kegiatan lokal bernuansa nasional itu menyajikan berbagai pertunjukan seni budaya dan tata cara pertanian yang diwarisi secara adat dan turun temurun adalah “Ngaseuk Huma” (menyemai bibit padi di ladang) yang secara nasionalnya di kenal dengan Gerakan Tanam (Gertama) Padi Gogo (darat) dan Jagung.

Mengusung tema “Mengentaskan Perekonomian Masyarakat Kampung dengan Melestarikan Kearifan Budaya Lokal”.




Festival Kampung Petualangan Buluh tampak dihadiri oleh tamu undangan dari Direktorat Event Daerah Kemenerian Parawisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenpar) RI, Cecep Satia beserta Tim.


Cecep atas nama Kemenpar RI memberikan apresiasi atas terselenggaranya Festival Kampung Petualangan Buluh.


“Tentunya kami dari Kemenpar sangat menyambut baik event ini, kami melihat adanya dinamika keinginan dan semangat masyarakat yang digagas Kang Sujana sangat positif, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat desa melalui pertanian yang terkelola dengan baik dan UMKM,” kata Cecep kepada JMM News.


“Ingsyaa Allah kedepannya, setelah dilaksanakan 3 kali tentunya, event Festival Kampung Petualangan Buluh ini akan dimasukan pada daftar Kharisma Event Nasional (KEN), dengan demikian even festivalpun berskala nasional,” imbuh Cecep.


Sujana selaku inisiator Festival dan penggagas Kampung Petualangan Buluh mengatakan, kegiatan festival terselenggara atas kerja sama yang komprehensif seluruh elemen masyarakat Kampung Buluh.


“Tokoh, pemuda pemudi, pemerintah setempat, mendukung penuh terhadap kegiatan Festival Kampung Petualangan Buluh, setiap orang di acara ini memiliki peran penting pada bidangnya masing-masing, prinsipnya kami kuat karena kami bersama,” ungkap Sujana.


Melalui media ini Sujana menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat membantu terselenggaranya Festival kesenian dan kebudayaan yang berbasis kearifan lokal Kampung Buluh. (Saprudin)

No comments:

Post a Comment

×
Berita Terbaru Update